Sabtu, 01 Januari 2022

Selamat Datang 2022

Tahun Baru 2022 telah tiba. Tahun 2021 yang lalu mulai membaik untuk beberapa bagian di kehidupan kita, dan waralaba tokusatsu 3 besar telah merayakan ulang tahun mereka dengan cukup baik. 

Tahun 2022 juga disebut Tahun Macan Air, dan beberapa media sosial resmi tokusatsu menggunakan para tokoh bermotif macan pada gambar ucapan Tahun Baru dari mereka, seperti yang dilakukan Kamen Rider dan Super Sentai diatas.

Seperti biasa, kami akan membahas tokusatsu yang mendapat tonggak pencapaian sepanjang tahun, beberapa diantaranya adalah:

55 tahun Ultraseven, serial Ultra kedua dan menjadi salah satu yang paling populer dalam waralaba tersebut.


50 tahun Kaiketsu Lionmaru, tokusatsu produksi P-Productions.


45 tahun JAKQ Dengekitai, (Super) Sentai kedua yang masih diciptakan Shotaro Ishinomori.


40 tahun Uchu Keiji Gavan, Metal Hero pertama yang juga menjadi inspirasi sebuah ungkapan terkenal di Indonesia.


35 tahun Kamen Rider Black, judul Rider populer di beberapa negara termasuk kita.


30 tahun Kyoryu Sentai Zyuranger, Super Sentai pertama bertema dinosaurus.


25 tahun B-Robo Kabutack, robot yang paling hebat, tak terkalahkan dan paling benar.


20 tahun Kamen Rider Ryuki, judul Rider pertama dengan lebih dari 3 Rider dalam satu cerita dimana mereka saling bertarung untuk bertahan hidup.


15 tahun Ultra Galaxy: Daikaiju Battle, judul Ultra yang lebih menekankan pada para kaiju.


10 tahun Hikonin Sentai Akibaranger, Super Sentai "tidak resmi" yang juga mempromosikan perilisan S.H.Figuarts.


Masih banyak tokusatsu lainnya yang berulang tahun, lengkapnya akan kami tampilkan dalam daftar tapi mungkin akan agak terlambat. Nantikan di halaman Facebook kami, terima kasih~


Tidak ada komentar:

Posting Komentar