Kamis, 25 Juni 2020

[Toku Extra] ULTRAMAN 2 requiem; Pembatalan dan Peninggalannya


25 Juni 2005, tepat hari ini 15 tahun yang lalu, kisah Ultraman Nexus mencapai episode terakhir yaitu yang ke-37, dengan judul "Kizuna -Nexus-" Seperti yang sudah banyak tahu, Nexus mengalami perubahan total jumlah episode dari rencana awal yaitu 50 episode seperti serial tahunan biasanya, karena jumlah rating penonton dan penjualan mainan yang rendah. Tak hanya itu, sebuah film yang masih menjadi bagian dari proyek ULTRA N PROJECT juga dibatalkan.


Latar Belakang

"ULTRAMAN 2 requiem" diumumkan dalam sebuah koran (hanya ditulis ULTRAMAN 2) yang turut menyebutkan akan rilis pada musim dingin 2005. ULTRAMAN 2 akan mengambil latar cerita di Kobe, 10 tahun pasca Gempa Bumi Besar Hanshin. Melanjutkan dari film ULTRAMAN (The Next) tahun 2004, Kazuya Konaka kembali menjadi sutradara, begitu juga dengan Keiichi Hasegawa sebagai penulis. Produksi dilakukan langsung di kota Kobe dan mendapat ijin sepenuhnya dari pihak resmi disana karena sekaligus untuk memperingati Gempa Hanshin.


Pembatalan

Pembatalan sekuel ini terjadi karena penghasilan film ULTRAMAN tidak sesuai harapan, dan juga karena respon serial Nexus yang sudah disebut diatas. Hideaki Tsuburaya yang saat itu menjabat sebagai presiden Tsuburaya Productions, lewat bukunya pada tahun 2013 mengatakan kalau ULTRAMAN 2 saat itu sudah mulai produksi dengan total biaya mencapai 200 juta yen. Kazuya Konaka dalam sebuah acara screening film di tahun 2016 menyatakan kalau saat itu ULTRAMAN 2 sudah "crank-in" alias dimulai produksinya.


Peninggalan

Meski akhirnya dibatalkan, ada beberapa elemen ULTRAMAN 2 yang kemudian masih digunakan. Kobe tetap dijadikan latar cerita untuk film Ultraman Mebius & Ultra Kyodai yang dirilis pada 16 September 2006, sebagai permintaan maaf atas pembatalan ULTRAMAN 2. Konaka, Hasegawa dan animator Ichiro Itano pun turut mengerjakan film ini.
Ultraman Mebius dan 6 Ultra Bersaudara dengan latar lokasi Kobe.

10 tahun kemudian, pada Ultraman Festival 2016, muncul antagonis khusus acara panggung ini yang bernama Z. Bukan nama Ultraman tahun 2020, tapi alien yang dibuat berdasarkan data dari Zetton oleh Alien Bat. Secara desain memang terlihat seperti versi "humanoid" dari Zetton, tapi Z juga berdasarkan salah satu desain untuk ULTRAMAN 2.
Uchu Kyo Majin (Iblis Ketakutan Angkasa) Z.

Pada buklet yang termasuk dalam Blu-ray mini-seri Ultra Fight Orb tahun 2017, dijelaskan kalau desain Reibatos, antagonis utama mini-seri ini, awalnya disiapkan untuk "proyek lain yang tidak jadi dibuat pada tahun 2000-an." Sama dengan Z diatas, Reibatos juga berdasarkan salah satu desain dalam ULTRAMAN 2, dan terlihat juga ada kemiripan keduanya pada desain ornamen dada yang menyerupai color timer Ultraman.
Gambar desain Reibatos beserta komentar dari
Ichiro Itano dan Yasushi Torisawa sebagai desainer.


Sumber:

  • https://m.weibo.cn/status/4153108415726993
  • https://twitter.com/MAX_M78_DASH/status/1217840638260957187
  • https://twitter.com/mukubird/status/1217844299355717634
  • https://twitter.com/08103_Regamys/status/955448482633891840
  • https://dic.pixiv.net/a/ULTRAMAN2_requiem

Tidak ada komentar:

Posting Komentar